Tentang Perhutani CSIRT

  1. VISI dan MISI

    VISI
    Visi Perhutani-CSIRT adalah terwujudnya pengelolaan keamanan informasi yang andal dan efektif di Perum Perhutani sesuai dengan prinsip keamanan informasi.

    MISI
    Misi dari Perhutani-CSIRT, yaitu:
    a. Mengkoordinasikan penerapan insiden keamanan siber di lingkungan Perum Perhutani.
    b. Membangun kesadaran keamanan informasi pada sumber daya manusia di lingkungan Perum Perhutani.
    c. Menjadi pusat pelaporan serta penanganan insiden keamanan informasi di lingkungan Perum Perhutani.

  2. Konstituen
    Konstituen Perhutani-CSIRT adalah pengguna layanan TIK di Perum Perhutani.

  3. Kewenangan
    Perhutani-CSIRT memiliki kewenangan untuk melakukan penanggulangan insiden, mitigasi insiden, investigasi dan analisis dampak insiden, serta pemulihan pasca insiden keamanan siber di lingkungan Perum Perhutani. Perum Perhutani-CSIRT melakukan penanggulangan dan pemulihan atas permintaan dari konstituennya dan dapat berkoordinasi serta bekerja sama dengan BSSN / Principal IT Security / Ahli IT Security untuk insiden yang tidak dapat ditangani.

  4. Sumber Pembiayaan
    Pendanaan Perhutani-CSIRT bersumber dari Anggaran Perusahaan.